Siapa yang suka menggunakan jasa J&T? Mungkin banyak dari kita yang menggunakan jasa ekspedisi ini, ya. Mengapa? Mungkin lebih dikarenakan kelebihan dari jam layanan yang diberikan J&T.
Bagi yang belum tahu dan penasaran, pasti akan menanyakan kapan J&T buka dan tutup. Jam buka dan tutup J&T ini bisa dibilang paling menarik jika dibandingkan jasa ekspedisi lainnya. Jasa pengiriman ini memiliki kelebihan terkait waktu yang mana lebih panjang jam kerjanya dan layanan setiap hari.
Wah, memang menarik, bukan?
Buat kamu yang sudah pernah atau sering menggunakan jasa J&T pasti sudah tahu jam kerja ekspedisi. Sehingga tidak kaget bila melihat ada kiriman barang ke rumah pada hari Minggu atau menemukan kantor atau agen dari J&T tetap buka pada hari libur.
Bagi yang belum tahu, bisa simak informasi kapan J&T buka dan tutup berikut supaya kelak tahu saat akan mengirim atau menerima barang.
Jam Buka Kantor Cabang, Agen, dan Drop Point J&T
Penasaran kapan J&T buka dan tutup, bukan? Hierarki sistem pengiriman barang ekspedisi J&T ini ada kantor pusat, cabang, agen, serta drop point.
Tentu yang menjadi pertanyaan, kapan jam kerja kantor cabang hingga drop point yang beroperasi dalam memberikan layanan pengiriman?
- Kantor cabang buka setiap hari, Senin-Minggu, jam kerja mulai 08.00 hingga 20.00
- Agen J&T buka setiap hari, Senin-Minggu, jam kerja mulai 08.00 hingga 20.00
- Drop point buka setiap, Senin-Minggu, jam kerja mulai 08.00 sampai 20.00
Jadi, dari kantor cabang hingga drop point semuanya buka full day dengan jam kerja selama 12 jam per hari. Selain itu, hari libur besar selain Minggu, J&T juga tetap melayani pengiriman.
Jam Kerja Kurir
Dalam proses pengiriman, kurir menjadi pekerja yang memiliki peran vital. Tak beda dari kantor cabang, agen, dan drop point, kurir J&T juga memiliki jam kerja yang sama.
Kurir J&T bekerja mengirim barang mulai dari jam 8 pagi hingga 8 malam setiap hari.
Selain itu, kurir J&T juga akan selalu ada mulai Senin-Minggu untuk melakukan pengiriman. Bahkan di hari libur nasional pun, kurir tetap beroperasi. Setelah mengetahui kapan J&T buka dan tutup tersebut, jadi tertarik untuk menggunakan jasa pengiriman ini? Tentu saja ekspedisi ini menguntungkan bagi pengirim maupun penerima paket. Mengingat waktu layanan yang diberikan begitu maksimal.
Kesimpulannya, jam kerja J&T 12 jam per hari mulai jam 8 pagi dan finish di jam 8 malam setiap harinya. Selain itu, jasa pengiriman juga memiliki hari kerja full mulai dari Senin hingga Minggu, tanpa ada jeda libur. Hal ini berbeda dari jasa lain yang umumnya punya jam kerja 8-9 jam saja per hari. Bahkan J&T tetap beroperasi di hari libur nasional dengan jam kerja tetap sama.
Sangat menguntungkan konsumen, bukan?
Dengan jam operasional seperti ini, kamu tidak perlu lagi khawatir paketanmu terhenti di salah satu cabang atau drop point. Pasalnya jam kerja full day J&T membuat distribusi paket tetap berjalan.
Risiko penumpukan barang di kantor cabang atau drop point lantaran terjeda libur kerja pun bisa dihindari. Barang atau paket yang dikirim melalui J&T juga bisa segera sampai ke tangan penerima.
Dengan jam operasional seminggu penuh, tak heran ya bila ekspedisi J&T kini jadi primadona. Nah, pertanyaan kapan J&T buka dan tutup kini sudah terjawab, bukan?
Originally posted 2022-07-17 05:49:51.